Anda berada di
Beranda > Essay > MEMBANGUN ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR PEGAWAI

MEMBANGUN ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR PEGAWAI

Sumber daya manusia merupakan hal yang sangat penting dalam suatu perusahaan maupun organisasi karena keefektifan dan keberhasilan suatu perusahaan atau organisasi sangat tergantung pada kualitas dan performa kerja pegawainya. Salah satu upaya yang dapat dilakukan adalah meningkatkan organizational citizenship behavior pegawai.

Apakah organizational citizenship behavior? Jika kita melihat karyawan yang masih bekerja sementara yang lain beristirahat, mau mengerjakan pekerjaan rekan kerja yang tidak masuk, mau membantu diluar jam kerja, berarti karyawan tersebut memiliki karakteristik organizational citizenship behavior. Organizational citizenship behavior merupakan perilaku karyawan yang mampu memenuhi tanggung jawab dalam jabatannya dan bahkan melebihi tanggungjawab yang diberikan (extra-role) demi membantu organisasi.

Penelitian organizational citizenship behavior telah dilakukan oleh Maria Jeanice Kurniawati dan Ignatius Soni Kurniawan pada pegawai Kapanewon Depok yang dipublikasikan pada Jurnal Manajemen dan Sains (JMAS) pada Oktober 2023. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh budaya organisasi, komitmen organisasional, dan motivasi ekstrinsik terhadap organizational citizenship behavior pegawai Kantor Kapanewon Depok Yogyakarta. Penelitian ini menghasilkan temuan bahwa budaya organisasi tidak berpengaruh signifikan terhadap organizational citizenship behavior. Budaya berfungsi untuk mengatasi permasalahan integrasi internal dengan meningkatkan pemahaman dan kemampuan anggota organisasi untuk berbahasa, berkomunikasi, kesepakatan atau konsensus internal, kekuasaan dan aturannya, dan hubungan anggota organisasi.

Komitmen organisasional ditemukan berpengaruh positif signifikan terhadap organizational citizenship behavior. Pegawai yang memiliki komitmen organisasional akan bekerja penuh dedikasi, karena pegawai yang memiliki komitmen tinggi menganggap bahwa hal paling penting yang harus dicapai adalah pencapaian tugas dalam organisasi. Pegawai yang memiliki komitmen organisasional yang tinggi juga memiliki pandangan yang positif dan akan melakukan yang terbaik untuk kepentingan organisasi.

Motivasi ekstrinsik berpengaruh positif dan signifikan terhadap organizational citizenship behavior. Motivasi ekstrinsik seringkali muncul ketika seseorang diberi imbalan ekstrinsik oleh organisasi tempat ia bekerja. Imbalan ekstrinsik adalah imbalan yang berasal dari luar pekerjaan. Imbalan-imbalan tersebut meliputi gaji, bonus, tunjangan, keamanan kerja, promosi jabatan, lingkungan kerja yang bersifat pribadi, dan kesempatan karir di masa depan. Dengan demikian cara untuk mengembangkan organizational citizenship behavior adalah memperkuat komitmen organisasional dan motivasi ekstrinsik pegawai.

Penulis: Maria Jeanice Kurniawati dan Ignatius Soni Kurniawan (Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa).

Artikel Serupa

Ke Atas