Bantul – SPJ – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bantul meluncurkan maskot dan jingle Pemilihan Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Bantul tahun 2024 di Alun-alun Paseban Bantul pada Minggu (9/6/2024). Maskot Pilkada 2024 diberi nama Si GABA dan jingle Pilkada 2024 berjudul BANTUL WILUJENG. Maskot SI GABA di disain oleh Agata Dea Femanda Rubyarto. GABA diambil dari kata gerabah yang merupakan salah satu kerajinan khas Kabupaten Bantul. Sebelum menjadi cantik, pembuatan sebuah gerabah melelui proses yang cukup rumit. Gerabah mencermnkan sebuah produktivitas usaha pemanfaatan keuletan dan semangat, sehingga ini mengandung makna dan harapan bahwa KPU Kabupaten Bantul dengan penuh semangat dan profesonal dalam upaya menyukseskan peyelenggaraan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bantul Tahun 2024. SIGABA merupakan singkatan dari Simbol Guyub wargA BAntul.
Sedangkan untuk jingle Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bantul Tahun 2024 diciptakan oleh Wahyuwidi Satya Maitry Theodore. Jingle Bantul Wilujeng dijabarkan menjadi Bantul Winasis Lumantar Panjenengan. Peluncuran jingle Bantul Winasis dinyanyikan langsung oleh Widya Kurniawati Zuhro ditemani violinis Timothy Sidik Kurniawan.
Ketua KPU Kabupaten Bantul, Joko Santosa menyampaikan bahwa maskot dan jingle ini akan digunakan dalam sosialisasi kepada masyarakat di setiap rangkaian tahapan Pilkada Bantul 2024. Ketua KPU Daerah Istimewa Yogyakarta Ahmad Shidqi berharap, bahwa setelah peluncuran maskot dan jingle Pilkada Bantul 2024, Pemerintahan Kabupaten Bantul ikut mensosialisasikan maskot dan jingle ini melalui kegiatan-kegiatan sosialisasi pemerintahan di khalayak masyarakat Bantul.
“Karna memang tujuan dari maskot dan jingle ini adalah sebagai simbol untuk peningkatan partisipasi masyarakata dalam Pilkada”, kata Ahmad Shidqi.
“Jadi setelah peluncuran ini harapannya gema Pilkada di Bantul semakin meluas, masyarakat juga semakin peduli terhadap pelaksanaan pilkada yang pada akhrinya nanti tingkat pastisipasi dalam pilkada meningkat di setiap tahapan Pilkada”, imbuhnya.
Lebih lanjut Ahmad Shidqi berharap, dengan pengambilan maskot gerabah ini, Pilkada Bantul memberikan kemanfaatan sesuai dengan Bantul Wilujeng, Bantul Winasis Lumantar Panjenengan. Bantul menjadi bagus, sejahtera, adil, makmur lumantar panjenengan, lantaran panjenengan memilih pemimpin sesuai dengan hati nurani.
Untuk memeriahkan penluncuran maskot dan jingle Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bantul Tahun 2024 diawali dengan senam massal dilanjutkan penampilan Sanggar Reog Wayang Bimomurti dari Pedak, Trimurti, Srandakan, Bantul, dan penampilan grup musik Dimentions. (RYN)