Anda berada di
Beranda > Review > Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Selenggarakan Lomba Bercerita Siswa SD/MI Se-Kota Yogyakarta

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Selenggarakan Lomba Bercerita Siswa SD/MI Se-Kota Yogyakarta

YOGYAKARTA – Budaya lisan masih kental dilakukan oleh sebagian besar masyarakat Indonesia, tak terkecuali anak-anak.

Pada usia sekolah dasar, rasa ingin tahu anak sangatlah tinggi. Pemberian informasi yang tepat melalui buku bacaan yang bermutu akan memberikan dampak yang baik bagi perkembangan budi pekerti anak.

Pertumbuhan budaya baca siswa dapat didorong dengan penyediaan bahan bacaan yang bermutu dan menarik minat siswa. Bahan bacaan yang baik dan bermutu adalah bahan bacaan yang mampu memberikan manfaat bagi perkembangan mental, moral dan mengandung unsur pendidikan karakter siswa.

Untuk itu, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Yogyakarta menyelenggarakan Lomba Bercerita Bagi Siswa SD/MI se-Kota Yogyakarta pada tahun 2017. Tema Kegiatan “Tumbuhkan Budaya Membaca dan Rasa Nasionalisme Anak Indonesia melalui Cerita Untuk Negeri”.

Materi cerita diambil dari buku cerita rakyat nusantara, khususnya Daerah Istimewa Yogyakarta. Lomba ini merupakan perpaduan dari seni sastra, drama, akting dan komunikasi, dengan aspek penilaian meliputi penampilan termasuk ekspresi wajah, cara bercerita/teknik bercerita, dan penguasaan materi.

Plt. Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Yogyakarta, Wahyu Hendratmoko, SE, MM, dalam sambutannya menyampaikan bahwa melalui lomba bercerita ini, anak-anak diharapkan dapat melatih kepercayaan diri mereka sehingga menjadi bekal dalam kehidupan dewasa nanti.

“Anak-anak adalah generasi penerus yang akan menjadi pemimpin bangsa di masa depan, sehingga anak-anak perlu membiasakan diri untuk gemar membaca dan menambah wawasan,” pungkas Wahyu Hendratmoko.

Sebagaimana tahun-tahun sebelumnya, lomba ini dilakukan secara berjenjang dari tingkat kabupaten/kota untuk kemudian maju ke tingkat provinsi dan selanjutnya ke tingkat nasional.

Babak penyisihan telah dilaksankan pada tanggal 6 Maret 2017, dan diikuti oleh 105 siswa/siswi kelas 4-5 SD se-Kota Yogyakarta. Dari babak penyisihan ini, diambil 10 finalis putra dan 10 finalis putri untuk maju ke babak final pada 15 Maret 2017 lalu. Para pemenang mendapatkan hadiah berupa trophy, sertifikat, dan paket hadiah menarik. (isti/qin)

Adapun daftar pemenang lomba ini adalah sebagai berikut:

Kategori Putra

Juara I
Kelvin Valerian
SD Muh. Wirobrajan 3
Skor 974

Juara II
Gede Narendra Pangayoman
SDN Timuran
972

Juara III
Tamam Naufal Pasaribu
SD Muh. Sapen 1
966

Juara Harapan I
Akinza Chevalier Kiyosaki
SDN Pujokusuman 1
959

Juara Harapan II
Rangga Diaz Octavian
SD Muh. Tegalrejo
948

Kategori Putri

Juara I
Fathin Ajwa Isnaini
SD Muh. Suronatan
1002

Juara II
Naura Izzati Ar Raya
SD Muh. Wirobrajan 3
984

Juara III
Anissa Nuraini
SDN Terbansari
968

Juara Harapan I
Rr. Mahasasi Darmaningtyas
SDN Serayu
960

Juara Harapan II
Rr. Nadia Marfath Khairunnisa
SDN Gedongkiwo
959

 

Artikel Serupa

Ke Atas