SLEMAN – Sebanyak 216 siswa-siswi SMK Penerbangan AAG Adisucipto pada Kamis (4/5/2017) lalu mengikuti Wisuda purna siswa di Gedung Serba Guna Adisucipto. Para siswa yang mengikuti wisuda, berdasarkan Keputusan Kepala Sekolah Nomor 0017/113.5/E.3/SMK AAG/XI/2016, hasil ujian sekolah praktek dan uji kompetensi keahlian serta hasil ujian sekolah, dinyatakan lulus memuaskan dengan presentasi kelulusan mencapai 100 persen.
Kepala Sekolah SMK Penerbangan, Letkol Tek Taufik Yulianto menyampaikan rasa gembira dan bersyukur, bahwa selama memimpin sekolah tersebut, SMK Penerbangan mendapatkan hasil kelulusan yang memuaskan. Beberapa prestasi telah diraih oleh para anak didiknya diantaranya perolehan Ujian Nasional tertinggi 86,40. Rata-rata UN dan USEK (Ujian sekolah, red) peringkat tertinggi program keahlian AFP mencapai 82,55 dan keahlian AMR mencapai 86,17.
Letkol Tek Taufik Yulianto juga turut memberikan ucapan selamat kepada para siswa-siswi yang telah berhasil menyelesaikan pendidikan di SMK Penerbangan dengan lancar dan prestasi yang memuaskan.
“Tentunya keberhasilan tersebut diraih berkat kerja keras dan ketekunan belajar dari para siswa-siswi yang dilandasi dengan semangat dan tekad yang tinggi untuk dapat menyelesaikan pendidikan tepat pada waktunya,” papar Letkol Tek Taufik Yulianto.
Pada momen kelulusan ini, SMK Penerbangan juga telah memilih siswa/i terbaik. Pada tahun ajaran 2016/17 ini, terpilihlah Nindhya Praptika. Untuk jurusan AFP terbaik diraih oleh Andre Nanda, sedangkan untuk jurusan AMR diraih Mihdi Sijaya FYNN. Selain itu, dalam UN mata pelajaran Matematika, ada satu siswa yang mendapatkan nilai sempurna 100 atas nama Aji Saputra Sinaga. (qin)