Karyawan berperan sebagai sumber daya manusia yang menentukan kesuksesan operasional perusahaan. Karyawan atau human capital menjadi penting karena mampu menghasilkan nilai tambah dan mengaktifkan sumber daya lain. Kinerja karyawan dikaitkan dengan ukuran dalam kontribusinya bagi perkembangan bisnis organisasi secara keseluruhan. Karyawan dengan capaian yang buruk tidak hanya menjadi masalah bagi dirinya sendiri namun mengganggu kemajuan perusahaan secara keseluruhan. Memahami apa saja yang memengaruhi kinerja individu menjadi salah satu hal penting untuk memperbaiki kinerja.
Penelitian kinerja karyawan telah dilakukan oleh Ardi Saputra dan Ignatius Soni Kurniawan pada karyawan CV Muda Jaya Utama Sidoarjo. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah kinerja seseorang dipengaruhi dukungan rekan kerja, kepuasan kerja, dan pengembangan karir. Salah satu hasil temuan menyatakan bahwa dukungan rekan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Rasa diterima dan diakui teman kerja memberikan keinginan bagi karyawan untuk memberikan usaha yang baik. Organisasi perlu memfasilitasi pengembangan hubungan antar karyawan karena memiliki rekan kerja yang baik dalam menjalankan tugas tidak hanya menyenangkan namun mempengaruhi kinerja.
Penelitian menemukan bahwa kepuasan kerja tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Kepuasan kerja dapat dilihat dari beberapa faktor yaitu pekerjaan, atasan, rekan kerja, promosi, dan gaji. Setiap individu memiliki preferensi nilai yang berbeda terkait kepuasan, sehingga kepuasan tidak selalu menjadi prediktor hasil kerja yang kuat bagi setiap orang.
Pengembangan karir berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan. Karyawan yang merasa memiliki peluang untuk tumbuh dan berkembang dalam karirnya cenderung lebih produktif dan sukses dalam organisasi. Proses pengembangan karir memberikan pelatihan kerja dan pengembangan diri maka karyawan yang lebih terlatih memiliki hasil kerja yang lebih unggul. Dengan demikian, membangun sistem pengembangan karir merupakan investasi yang baik untuk meningkatkan kinerja karyawan dan kesuksesan perusahaan.
Penulis: Ardi Saputra dan Ignatius Soni Kurniawan (Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa).