Anda berada di
Beranda > News > PKBI Bantul, Sosialisasikan Curhat Persoalan Remaja melalui Podcast Ruang Temu Rasa

PKBI Bantul, Sosialisasikan Curhat Persoalan Remaja melalui Podcast Ruang Temu Rasa

BANTUL – PKBI Bantul melakukan terobosan dalam rangka sosialisasi pemecahan masalah yang dihadapi anak muda melalui kanal Youtube Ruang Temu Rasa. Salah satu episodenya dilakukan rekaman ngobrol melalui media audio visual bertempat di DPD KNPI Bantul didukung perlengkapan dari Bang Tedi Way Youtube Channel, Rabu (15/06/2022).
Menurut Esti Yulianingsih, Direktur PKBI Bantul rekaman ini untuk edisi keempat, menghadirkan narasumber Endah Ratna Wahyuningsih P2P Dinas Kesehatan Kabupaten Bantul.  Mengangkat tema HIV dan AIDS di masyarakat Bantul, ciri dan pencegahannya.

“Melalui podcast Kanal Youtube Ruang temu Rasa PKBI Bantul, kami ingin menyampaikan gedukasi kepada masyarakat Bantul, khususnya generasi muda untuk sadar akan gejala problematika sosial, seperti HIV/AIDS, KTD, pernikahan dini, pergaulan bebas, persoalan miras dan narkoba, serta masalah-masalah yang dihadapi masyarakat dewasa ini,” ungkap Esti Yulianingsih.

Kegiatan PKBI Bantul yang lain diantaranya Teng-teng Crit, Mobile Klinik, Nonton Film Invisible Hope, Pendampingan dan advokasi problem masyarakat, dan lain-lain serta sekarang ada yang baru yaitu Podcast melalui kanal Youtube Ruang Temu Rasa https://www.youtube.com/channel/UCzDmuhb34TX9SHgGPa2dVAQ.

“Saat ini era media sosial sehingga memanfaatkan ruang daring merupakan salah satu cara yang tidak bisa dihindari, dimanfaatkan secara positif saja, harapannya bisa dilihat ke kalangan yang lebih luas,” papar Esti.

Rencananya, podcast di Youtube Ruang Temu Rasa ini akan disiarkan secara premiere setiap minggu pada hari sabtu, dengan berbagai tema yang berbeda setiap episodenya, menghadirkan dari berbagai narasumber yang terkait. (har)

Artikel Serupa

Ke Atas