JAKARTA, SPJ – Masyarakat Indonesia sudah tidak asing lagi dengan The Jupiters atau yang lebih dikenal dengan sebutan Jupiter Aerobatik Team (JAT), pesawat milik TNI AU yang menjadi kebanggaan Bangsa Indonesia hingga saat ini. Setelah terakhir JAT berhasil mengukir prestasi pada ajang LIMA (Langkawi International Maritime Aerospace Exhibition) 2017 di Langkawi Malaysia, kali ini, pasukan JAT dipercaya tampil pada perayaan HUT TNI AU Ke- 71 di Lanud Halim Perdana Kusuma, Minggu (9/4/2017).
Dalam perayaan ini, The Jupiters ikut ambil bagian bersama pesawat Grob, dan ratusan pesawat lainnya yang ikut mempertontonkan kebolehannya di hadapan Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo, para Menteri Kabinet Kerja, anggota Dewan, MPR, serta pejabat tinggi Istana. Event ini juga turut disaksikan langsung ribuan masyarakat ibukota Jakarta, yang ingin menyaksikan The Jupiters dan pesawat lainnya beraksi di udara.
Formasi pesawat Grob yang membentuk angka “71” menjadi salah satu yang cukup menarik perhatian pada acara tersebut. Para pejabat Negara juga merasa takjub dengan formasi yang ditampilkan, menandakan TNI AU telah genap berusia 71 tahun. Masing-masing angka baik 7 maupun 1, dilaksanakan di bawah kendali seorang Leader. Angka 7 dikomandoi Leader Letkol Pnb. HS. Romas”Condor” yang kesehariannya menjabat sebagai Komandan Skadik 101, sedangkan angka 1 dipimpin Leader Letkol Pnb. Didik Setia Nugraha, yang menjabat sebagai Komandan Skadik 104, Wingdik Terbang Lanud Adisucipto.
Atas kesuksesan yang dicapai selama ini, Komandan Lanud Adisucipto Marsma TNI Ir. Novyan Samyoga, MM. menyampaikan ucapan selamat kepada Tim The Jupiters dan Grob serta pendukungnya, atas dedikasi, loyalitas, semangat dan profesionalisme para penerbang dan seluruh Tim, yang telah melaksanakan misi dengan sukses, aman, dan lancar. (qin)