SLEMAN – Anggota Lanud Adisucipto yang tergabung dalam pasukan cadangan, mengadakan Latihan Pertahanan Pangkalan (Hanlan) di Lanud Adisucipto, Rabu (17/5/2017).
Kadisops Lanud Adisucipto Kolonel Pnb Dedy Susanto, S.E menyampaikan, Latihan yang sesungguhnya akan dilaksanakan selama dua hari, yakni Kamis (18/5/2017) hingga Jumat (19/5/2017) di Lapangan Gading, Playen, Gunung Kidul.
Menurutnya, latihan ini dilakukan untuk memantapkan keterampilan anggota Lanud Adisucipto dalam memelihara dan meningkatkan skill sebagai langkah pencegahan dini dan tanggap situasi untuk pengamanan wilayah Pangkalan TNI AU Adisucipto, terutama dalam pengamanan obyek-obyek vital.
Sementara Kasi Kamhanlan Lanud Adisucipto Mayor Pas Indra Peri Lubis, Spd. menambahkan, latihan Hanlan ini meliputi pengecakan Pasukan dan perlengkapan, Pelajaran Bongkar pasang senjata, Teori Taktik Regu, Pleton dan Kompi, Drill Pertempuran regu, Pleton dan Kompi.
Selain itu, Untuk Latihan yang akan dilaksanakan di Lapangan Gading, akan dilaksanakan Patroli menuju Lapangan Terbang Gading serta Pengintaian sasaran. Sementara pada hari kedua yaitu Jumat (19/5/2017) akan dilaksanakan Perebutan Pangkalan di Lapangan Gading, papar Kasi Kamhanlan.
Latihan ini rutin dilaksanakan setiap tahun dengan melibatkan satuan samping termasuk Paskhas, RSPAU Hardjolukito, POMAU, Pentak, dan Intelud. (qin)